Hari Sabtu, 31 Agustus 2019. TPK Desa Lompulle bersama masyarakat melakukan gotong royong pendirian rangka bangunan Rumah Data Kampung KB di dusun Alliwengeng. Bangunan kayu ini, kedepannya akan menjadi basis data Desa Lompulle juga sebagai sekretariat kampung KB Desa Lompulle. Dengan semangat gotong royong, masyarakat bahu membahu mendirikan rangka demi rangka bangun dengan semangat namun tetap memperhatikan keselamatan kerja. Pemerintah desa mengungkapkan rasa syukurnya, lewat kegiatan ini kita bisa menyaksikan bahwa jiwa gotong royong dalam masyarakat masih kental dan semoga bangunan ini bisa membawa manfaat banyak bagi masyarakat.
Salam dari desa, LOMPULLE BERUBAH !!
Ini desaku, mana desamu?